Pengalaman ke Kebun Binatang Surabaya, Wisata Edukasi Mengenal Satwa

11 komentar

Sudah lama ingin menuliskan ini, tapi kok belum jadi-jadi. Menulis tentang pengalaman mengisi waktu liburan di tahun lalu. Hampir setahun yang lalu nih, lama banget kan yaa. Hihi. Namun, masih tetap ingin mengalirkan ceritanya, sayang kalau hanya di draft. Sedikit cerita pengalaman wisata edukasi ke Kebun Binatang Surabaya saat anak masih usia empat tahun.

pengalaman ke kebun binatang surabaya

Sebetulnya sebelum pandemi, pernah mengajak anak dua kali ke Kebun Binatang Surabaya (KBS). Pertama kali ke sana bareng suami juga. Kalau yang kedua kali, sewaktu acara meet up bareng Ibu Profesional Surabaya Raya (sebelum new chapter) cuma berdua sama anak.

Terus, sewaktu anak lihat foto-foto yang dulu, nggak ingat kalau pernah ke KBS. Ya iyalah, dia umur 2 tahun. Jadilah setelah lihat fotonya, nagih ke KBS. Alhamdulillah bisa berkunjung ke sana usai pandemi semakin melandai.

Namun saat tahun lalu ke sana, kondisinya sudah jauh lebih terawat dan tertata. Ikonnya Surabaya jadi bersinar lagi deh. Para travel blogger seperti blogger Bandung, Jakarta atau lainnya, bisa banget mampir bersama putra atau putrinya untuk berwisata mengenalkan keanekaragaman satwa. 

Sekilas tentang Kebun Binatang Surabaya

Kebun Binatang Surabaya ini merupakan kebun binatang yang populer di Indonesia. Pernah menjadi kebun binatang terlengkap se-Asia Tenggara. Di KBS terdapat 230 spesies satwa berbeda yang terdiri dari 2179 ekor satwa. Di sana juga terdapat satwa langka dunia atau Indonesia, mulai dari mamalia, aves, reptilia hingga pisces. 

Dulu KBS hanya sekadar tempat menampung satwa eksotis koleksi pribadi. Namun, dalam perkembangannya telah berubah fungsi. Saat ini, KBS menjadi sarana perlindungan dan pelestarian, pendidikan, penelitian dan tempat rekreasi. Jumlah binatang dan jenisnya juga semakin bertambah. Berlokasi di Jl. Setail No.1, Darmo, Kecamatan Wonokromo. 

mengenal satwa di kebun binatang surabaya

Keseruan Pengalaman ke Kebun Binatang Surabaya

Kami datang ke KBS di akhir pekan, tidak terlalu ramai pengunjung. Tahun lalu (2022) pembatasan pengunjung sudah mulai longgar. Kami datang sekitar pukul 9 pagi dan tempat parkirnya masih longgar. Kami menggunakan sepeda motor ke KBS dan tarif parkirnya sekitar 5.000. 

Kami melanjutkan untuk membayar tiket masuk dengan harga 15.000 tiap orang. Kami membayar tiga tiket, karena tinggi anak juga sudah di atas 85 cm. Kalau tinggi anak masih di bawah 85 cm, terhitung gratis. 

Ketika masuk ke KBS, saya merasa suasananya lebih berwarna. Anak saya antusias banget, melihat berbagai macam hewan. Penasaran dengan terus bertanya nama hewan yang saya pun masih asing karena belum pernah melihat sebelumnya. 

Anak sempat takut melihat kandang harimau dari kejauhan. Namun, bersamaan dengan kami, ada serombongan anak sekolah TK yang sedang berwisata di sana. Jadinya suasana lumayan ramai dan anak saya sedikit ngikut berani melihat hewan hewan buas lainnya, seperti buaya, beruang. 

Kami berjalan tanpa tahu arah tujuan. Hehe. Pokoknya ngikut jalanan dan feeling saja dalam menentukan arah. Karena KBS ini luas banget, kalau ada jenis hewan yang belum dilihat, kami tengok saja. 

Saat ke sana, wahana aquarium sedang ditutup. Sebelumnya pernah masuk ke wahana aquarium, jenis ikannya sangat banyak. Suasananya sedikit remang-remang karena pencahayaan utama di kotak aquariuam. Untuk melihat ikan-ikan di aquarium, kita membayar tiket lagi.

Kami melihat ada panggung gajah, tapi mungkin belum waktunya gajah untuk tampil. Kami langsung ke kandangnya dan masyaAllah disambut suara lenguhan gajah yang luar biasa mengagetkan. Anak saya sampai tidak berani mendekat saking kagetnya karena jumlah gajahnya lumayan banyak dan hampir bersuara semua.

Sesekali kami berhenti di beberapa spot foto menarik, ada muralnya juga. Cocok deh buat yang suka foto foto instagramble. Kami tentu tidak melewatkan momen untuk ambil gambar di spot yang menarik dong. 

spot foto instagramble di surabaya

Ada tempat untuk wahana permainan tapi sepertinya kurang terawat dan tidak beroperasi. Anak saya pingin naik, meskipun mainannya dalam kondisi tidak terpakai. Ya nggak apalah, mengurangi rasa penasarannya sambil mengawasi. 

Di sekitar situ ada monyet bergelantungan. Walau agak jauh dan bergelantung di pohon tinggi, tetap saja was-was. Ngeri kalau monyetnya ikutan main bareng. 

Kalau di area burung, suka deh dengar cuitan yang beraneka nadanya. Lalu kami berjalan ke dekat wahana sewa perahu, melewati jembatan yang fenomenal dekat area terbuka letaknya si raja hutan. 

Menurut saya, KBS sudah makin bersih dan lumayan bisa menikmati berjalan-jalan di sana. KBS menyediakan fasilitas beragam, seperti toilet, perpustakaan, souvenir center, musholla dan tempat kuliner. 

Tips Berkunjung ke Kebun Binatang Surabaya

Ada sedikit tips dari saya setelah beberapa kali datang bersama anak, mungkin saja bermanfaat dan dapat diterapkan saat berkunjung, antara lain:

Sisipkan dialog iman

Dengan pengamatan secara langsung, maka anak menyaksikan sendiri keunikan hewan ciptaan Allah. Kita bisa sisipkan dialog iman untuk semakin menambah kecintaannya pada Allah Sang Maha Pencipta alam semesta.

Datang pagi

Jam buka KBS mulai pukul 8-16. Kalau datang sekitar jam 8, pengunjung tidak terlalu ramai. Lebih leluasa menikmati di kebun binatang. 

Semakin siang, hawa khas Surabaya akan semakin terasa. Meskipun ada semilir angin, biasanya terasa panas. Hehe.

Membawa payung saat musim hujan

Seperti pepatah sedia payung sebelum hujan, maka perlu membawa payung atau jas hujan kalau musim hujan dan sedang bepergian keluar. Di KBS pohonnya cukup rindang dan ada tempat berteduh, tapi tetap saja tidak memungkinkan untuk berlama di sana.

keseruan wisata edukasi di kebun binatang surabaya

Bawa bekal minum atau makanan ringan

Rasa penasaran untuk menjelajahi luasnya KBS, membuat tidak terasa sudah berjalan cukup jauh. Perlu membawa minum atau makanan ringan sambil beristirahat di tempat yang terdapat bangku duduknya. Apalagi jika jauh dari tempat kulinernya.

Saat ini, KBS juga melarang untuk menggelar tikar, cukup duduk saja di tempat yang sudah disediakan. Sebaiknya tidak membuang sampah bekas makan atau minum semabarangan.

Siapkan budget

Tiket masuk normal harganya memang 15.000 rupiah, tetapi di dalam masih ada tiket lainnya. Misalnya ingin masuk ke zona aquarium, naik perahu, naik gajah, memberi makan hewan seperti unta atau lainnya. 

Penutup

Jika datang sebagai wisatawan luar kota, pastikan untuk memilih rute yang tepat saat akan berkunjung ke KBS. Selain itu, mencari penginapan nyaman dan strategis dari review hotel terpercaya di sekitar KBS. Ada banyak tempat menarik sekitar KBS yang bisa dieksplorasi.

Dengan berlibur ke tempat edukasi, menjadikan anak mempunyai wawasan baru. Salah satunya pengalaman ke Kebun Binatang Surabaya (KBS) untuk mengenal bermacam satwa ciptaan Allah. 


April Fatmasari
Assalamualaikum. Saya seorang ibu rumah tangga yang belajar menjadi blogger, penulis dan Canva designer. Memiliki ketertarikan dengan kepenulisan, pengasuhan, literasi anak, terutama read aloud. Belajar berbagi memaknai kehidupan dengan tulisan. Jika ingin menjalin kerja sama, dapat dihubungi melalui april.safa@gmail.com

Related Posts

11 komentar

  1. keren ya KBS sekarang jadi asri. Udah lama ga ke sana. Kalau ke surabaya, mampir ah

    BalasHapus
  2. Aku dah lamaaaa bgt enggak ke KBS.

    Kapan2 mau k sana lagi ahh
    Makin kece ya penampakan nyaaa

    BalasHapus
  3. Seru banget memang, menfajak anak-anak bermain ke zoo. Anak-anak bisa lebih mudah belajar dengan melihat langsung. Ya kan?

    BalasHapus
  4. Saya terakhir kali ke KBS pas tahun 2021 kayaknya, pokoknya pas pandemi, dan pas baru awal-awal buka setelah lama tutup karena pandemi. Waktu itu enak juga sih ke sana, pengunjung juga dibatasi, jadinya nggak desak-desakan. Kangen ih ke KBS lagi

    BalasHapus
  5. Waaw seru ya Mba wisata ke kebun binatang bareng keluarga, bisa sekalian belajar juga tentang flora dan fauna yang ada di sana, apalagi sekarang tempat wisata udah disediain spot khusus buat foto-foto. Jadi tambah seru deh liburannya.

    BalasHapus
  6. wah jadi nostalgia masa kecil saya, dari lahir hingga lulus SMA 1994 ikut ortu di Kediri, tiap tahun sepertinya selalu ke KBS ini, karena saat itu tempat wisata masih jarang, jadi mainnya ke Surabaya dan ke KBS deh. sekarang makin keren nih, smeoga lain kali bisa ajak anak-anak ke sini

    BalasHapus
  7. Bagus buat pergi dengan keluarga ya mba, bawa anak-anak pasti mereka suka melihat banyak binatang dan pastinya jadi mengenal banyak binatang juga, sayangnya saya pas ke Surabaya ga mampir ke sini

    BalasHapus
  8. Masya Allah..seru sekali dan bisa jadi sarana edukasi yang lengkap. Tips nya juga sangat bermanfaat..sedia payung sebelum hujan

    BalasHapus
  9. Wah, alhamdulillah pernah kunjungan ke sana jg, sekali pas PKL di gresik. Keren sih mba, kagum aku bisa lihat harimau di sana.

    BalasHapus
  10. Mba April juga domisili Surabaya ya? Semoga kapan2 bisa bertemu ya mba, pengen bisa kopdar bloger Surabaya nih

    BalasHapus
  11. Seneng deh, kebun binatang di mana-mana sekarang semakin bagus, bersih, dan lengkap sarananya, termasuk kebun binatang surabaya ini. Jujur, saya belum pernah ke sana Mbak. Tapi rasanya kalau ada kesempatan ke Surabaya, mungkin kebun binatang ini bakalan masuk ke dalam wishlist saya juga.

    BalasHapus

Posting Komentar