Ibu Rumah Tangga Main Game? Inilah Manfaat dan Serunya Bermain Game Solitaire

Keberadaan internet dan teknologi, ibarat pisau yang bermata dua. Memiliki sisi positif dan negatif saat menggunakannya. Ketika bisa memanfaatkan dengan baik, maka kita akan mendapatkan hal yang positif. 

Misalnya nih, ibu rumah tangga memanfaatkan internet dan teknologi untuk berjualan secara online. Tentu banyak belajar hal baru supaya menguasai penjualan di dunia online. Ada juga ibu rumah tangga yang memiliki sampingan bekerja secara freelance dari mana saja, maka tentu dapat menghasilkan cuan. 

ibu rumah tangga dan serunya bermain game solitaire

Selain itu, teknologi dan internet bisa digunakan untuk sarana refreshing alias hiburannya ibu rumah tangga lho. Saat belum bisa refreshing ke luar rumah, tidak lagi menjadi masalah bagi ibu rumah tangga.

Dari berselancar memanfaatkan internet, seorang ibu rumah tangga sudah bisa mendapatkan hiburan. Ibu rumah tangga dapat menghalau rasa jenuh yang berakibat stres dengan pekerjaan rumah tangga dengan berbagai aktivitas di dunia maya. Misalnya scrolling media sosial, menonton film, mendengarkan podcast, mengikuti kelas online atau sesekali bermain game online.

Bermain game online biasanya identik dengan laki-laki, tetapi ibu rumah tangga pun tidak masalah jika ingin bermain. Adakah yang sama juga? Terbukti dengan beberapa teman saya yang sesekali bermain game online di waktu luangnya mengurus rumah tangga.

Manfaat Positif Ibu Rumah Tangga Bermain Game

Bermain game tidak selalu berdampak negatif. Ada juga beberapa dampak positif alias manfaat dari bermain game, antara lain:

1. Sarana refreshing

Ibu rumah tangga yang butuh aktivitas selingan, setelah berjibaku dengan urusan rumah tangga, biasanya perlu refreshing. Refreshing dengan melakukan hobi atau hal baru. Jika belum pernah mencoba bermain game, bisa juga sesekali istirahat dari penatnya aktivitas dengan bermain game online


2. Mengasah aktivitas otak

Dalam melakukan aktivitas bermain, secara tidak langsung akan melatih aktivitas otak. Begitu juga dengan bermain game online, otak akan terlatih karena harus berkonsentrasi dalam menyelesaikan misi permainan. Saat bermain game online, koordinasi tangan, mata, dan kemampuan spasial akan terlatih. 

Selain itu, keterampilan kita dalam memahami instruksi dan menentukan rencana juga akan terasah. Otak akan diajak berpikir cepat dalam menghadapi tantangan.

3. Melatih pengendalian emosi

Saat bermain game online, kita akan dihadapkan pada tantangan. Hal itu dapat melatih emosi untuk tetap tenang dan tidak cemas dalam menemukan cara agar dapat mendapatkan skor menuju level game berikutnya. Ketika mampu mengendalikan emosi, kita jadi tetap berpikir tenang dalam bermain.

4. Menambah pemahaman penggunaan teknologi

Ketika bermain game online, butuh memanfaatkan penggunaan teknologi seperti handphone atau laptop. Meskipun sebagai ibu rumah tangga, bukan berarti gagap teknologi. Sesekali melakukan aktivitas game online untuk memanfaatkan sisi positif dari teknologi. Kita jadi akan tahu rekomendasi game yang tepat dan antisipasi jika anak sudah mulai mengenal game online.

manfaat positif bermain game online

5. Memacu kreativitas dan imajinasi 

Terkadang aktivitas rutinan di rumah membuat otak berpikir sedikit lambat nggak sih? Mungkin kurang tantangan ya…. 

Nah, saat bermain game, pasti membutuhkan taktik untuk dapat memenangkan permainan. Hal itu dapat memacu kreativitas dan imajinasi untuk menemukan jalan keluar dari tantangan setiap levelnya. Kreativitas jadi terasah memacu otak untuk berpikir yang tepat. Dengan begitu, siapa tahu memacu kita untuk aktif berkegiatan lain selain di rumah nih. 

Semua dampak positif itu akan didapatkan jika tidak berlebihan dalam bermain game. Ibu rumah tangga sebagai orang dewasa, seharusnya sudah dapat mengontrol diri dalam bermain game. Mengingat kembali tujuannya sebagai hiburan dan selingan di kala mengurus aktivitas rumah tangga. Terus, game online apa yang bisa direkomendasikan untuk ibu rumah tangga? 

Solitaire, Rekomendasi Game Klasik Online

Sebelum menjamur macam macam game online sekarang ini, ada game klasik Solitaire yang bisa dimainkan secara offline di PC (personal computer). Game bawaan Microsoft Windows seperti Minesweeper, Hearts dan FreeCell. 

Siapa nih yang masih ingat dengan game Solitaire? Generasi kelahiran 1990-an pasti tahu kan?

Game Solitaire merupakan suatu permainan yang mempunyai misi untuk menyusun kartu sesuai urutan dengan berselang seling warna hitam dan merah. Urutan tumpukan kartu seperti K, Q, J, 10, 9, 8, 7, 6, 5, 4, 3, 2, A.

Game kartu remi Solitaire ini cukup mengasyikan. Serunya bermain game Solitaire karena sekilas terkesan mudah. Namun, bagi yang tidak mengetahui triknya, akan terasa pusing dan memilih new game. Ada yang pernah begitu? Perlu strategi dan konsentrasi penuh untuk dapat memenangkan game Solitaire. Memperhatikan setiap pergerakan kartu yang berjajar. 

nostalgia serunya bermain game solitaire klasik

Kita perlu prioritaskan kartu samping terlebih dahulu, dibandingkan kartu atas. Misalkan, di atas terdapat kartu 7 hitam yang bisa turun untuk ditempatkan ke kartu 8 merah dan di samping juga ada kartu 7 hitam, maka usahakan pilihlah kartu samping itu untuk membuka kartu tertutup yang ada di belakangnya. 

Lalu, dilihat perkembangan draw kartu bagian kiri atas. Tempatkan sisa kartu di tempat terpisah, baik di atas atau bawah tumpukan. Tidak perlu buru-buru menaikkan kartu. Jika ada kartu As, tempatkan di sebelah atas. Jika tidak ada kartu As, maka atur ulang kartu yang ada. Kita hanya bisa memindahkan kartu kartu yang terbuka. 

Saat memindahkan kartu, maka harus berbeda warna dengan tumpukan kartu sebelumnya dan memiliki angka yang lebih kecil. Jika kita sudah memiliki kartu As di atas tumpukan tujuh kartu bawahnya, maka kita boleh memindahkan kartu sesuai urutan (A, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10, J, Q, K).

Intinya adalah mengurutkan kartu sesuai urutan di atas. Kita akan penasaran untuk menyelesaikan tantangan tersebut. Merasa tidak sempat membuka laptop atau PC? Tenang, kita bisa mengakses secara online Solitaire.org melalui handphone lho! 

Bermain game secara online lebih praktis jadinya. Selain itu, ada kelebihan lain dari game Solitaire ini, yaitu:


Gratis akses

Sebagai ibu rumah tangga yang penuh perhitungan, kita tidak perlu mengeluarkan uang untuk refreshing sejenak. Cukup mengakses game online secara gratis menggunakan koneksi internet, kita dapat bermain game yang seru. 

Tanpa install aplikasi

Bermain game solitaire bisa dilakukan tanpa mengunduh aplikasi. Jadi tidak membuat penuh memori handphone. Di situsnya, tidak hanya berisi permainan kartu saja. Ada banyak pilihan game klasik yang bisa kita mainkan.

Serunya Bermain Game Solitaire

Begitu membuka Solitaire.org, saya langsung mencoba bermain. Ternyata seru dan membuat penasaran. Game kartu remi Solitaire terlihat simple, tetapi membutuhkan konsentrasi untuk dapat menyelesaikan tantangan. 

Setelah puas menikmati keseruan permainan kartu remi Solitaire, saya tertarik untuk bermain game klasik lainnya. Beberapa pilihan kategorinya seperti Card Games, Mahjong, Hidden Games Object, Logic Puzzle Games,  Match 3 Games, dan Word Games. 

Itu saja? Tidak, karena di masing-masing kategori, masih banyak pilihan game lainnya. Dari banyaknya game klasik itu, ada beberapa yang menjadi favorit saya. 

Garden Hidden Object

Salah satu kategori game Hidden Object di Solitaire.org adalah garden hidden object. Apakah suka berkebun atau jalan-jalan ke taman? Game ini bisa jadi pilihan. Saya yang tertarik dengan kebun dan taman, jadi penasaran dengan isi game. 

garden secret hidden adalah salah satu kategori game solitaire

Misi yang harus diselesaikan dari permainan adalah menemukan benda-benda tersembunyi dengan petunjuk yang telah disediakan. Kita hanya perlu klik benda di taman yang sesuai petunjuk. 

Serunya bermain game Solitaire karena di kategori secret garden juga masih ada banyak pilihan lainnya. Game lain yang bisa dipilih antara lain Castle, China, Circus, Hotel, Kitchen, Pirate, dan Princess. 

Zuma Ball

Game favorit saya selanjutnya dari Solitaire.org adalah Zuma Ball. Bermain bola memang menyenangkan. Apalagi game menembakkan bola di Zuma Ball ini juga seru dan mengasyikan. 

Misi yang harus diselesaikan dari game ini adalah menembakkan bola yang berwarna sama. Kita mesti cek dulu bola pelurunya dan diarahkan pada barisan bola yang warnanya sesuai. Perlu memperhatikan waktunya juga. Jangan sampai, barisan bola yang berjalan, masuk dalam lubang karena kita belum selesai menembaknya. 

main zuma ball dari game solitaire.org

Zuma ball berada di kategori Match 3. Di kategori ini, masih ada banyak pilihan game lainnya. Kita bisa memilih game selain Zuma Ball, seperti Candy Fiesta, Candy House, Same Game, Treasure of Atlantis, dan Zuma Legend

Tetra Block

Game favorit lain yang sudah saya coba adalah Tetra Block. Siapa yang suka bermain puzzle balok? Sambil nostalgia, kita bisa bermain game Tetra Block ini. Untuk memulainya, kita hanya perlu menekan tombol play seperti segitiga bercahaya di tengah layar. 

Misi dari game ini adalah menyusun balok yang keluar dari atas menjadi satu barisan. Dengan begitu kita akan mendapat poin. Kita dapat mengubah bentuk balok yang keluar dari atas untuk menyesuaikan barisan baloknya. Perlu memperhatikan waktu bermainnya agar balok tertumpuk dengan tepat. 

serunya game solitare.org dengan bermain tetra block

Game Tetra Block berada di kategori Logic Puzzles. Ada beberapa game pilihan lain yang bisa dimainkan, antara lain Battleships, Chess, Crossword, Minesweeper, Nonogram, Sokoban, dan Sudoku. 

Saya sempat mencoba pilihan game lain di Solitaire.org, tetapi game yang tepat dan dapat saya kuasai adalah ketiga game di atas. 

Kesimpulan

Ibu rumah tangga main game online pun tidak masalah. Asalkan tidak lupa waktu karena gemas untuk menyelesaikan tantangan bermainnya. Apalagi game ini mudah dimainkan karena dapat diakses melalui handphone.

Saya merasakan serunya bermain game Solitaire karena membuat penasaran saat memainkan. Teman-teman sudah pernah bermain juga? Apa yang menjadi game favorit? Kalau belum, selamat mencoba keseruan game Solitaire ya! 

April Fatmasari
Assalamualaikum. Saya seorang ibu rumah tangga yang belajar menjadi blogger, penulis dan Canva designer. Memiliki ketertarikan dengan kepenulisan, pengasuhan, literasi anak, terutama read aloud. Belajar berbagi memaknai kehidupan dengan tulisan. Jika ingin menjalin kerja sama, dapat dihubungi melalui april.safa@gmail.com

Related Posts

Posting Komentar